Wonder Woman Pointer

Kamis, 01 Desember 2011

Resep roti tawar

Resep roti tawar berikut ini ada sedikit kombinasi dari biasanya dengan bahan utamanya roti tawar dan bahan utama isi daging sapi giling dan jamur kancing. Resep roti tawar berikut ini biasanya saya gunakan kalau memang waktu agak senggang untuk membuatnya karena memang tidak semudah roti tawar biasa.
resep roti tawar

Bahan utama resep roti tawar:

~ roti tawar 15 buah(lebih baik tanpa kulit)

Bahan isi resep roti tawar:

~ 3 sendok makan bawang bombay cincang
~ 100 gram daging sapi giling
~ 1 siung bawang putih, cincang
~ 100 gram jamur kancing kaleng, iris tipis
~ 2 sendok makan kecap manis
~ 10 lbr daun selada
~ 1 sendok makan saus sambal
~ tomat 1 buah, iris tipis
~ 1/2 sendok teh tepung maizena, larutkan dengan air sedikit
~ 1/2 sendok teh merica bubuk
~ 3 sendok makan margarin
~ garam sesuai selera

Proses pembuatan resep roti tawar:

Tahap 1.
Olesi roti tawar dengan margarin, lalu panggang sebentar dalam wajan dadar anti lengket kemudian angkat.
Tahap 2.
Tumisan daging dengan jamur :
a. panaskan 1 sendok margarin
b. tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
c. Masukkan jamur kancing dan daging sapi di aduk rata, tumis hingga berubah warna.
d. Tambahkan saus sambal, kecap manis, garam dan merica. Aduk hingga rata.
e. Tuang larutan maizena, aduk rata, masak hingga mengental dan matang. Angkat.
Tahap 3.
a. Ambil 1 lembar roti panggang,
b. lapisi dengan selada dan tomat iris. Beri tumisan daging jamur atasnya kemudian ratakan.
c. Tutup lagi dengan selembar roti panggang. Sajikan.
Resep roti tawar di atas bisa Anda modifikasi sendiri misalnya dengan meniadakan Jamur sesuai dengan selera keluarga Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar